Mediaemiten.com, Sydney – Pasar saham Australia dibuka lebih tinggi pada perdagangan Selasa (28/8/2018), didukung keuntungan kuat sektor perbankan, penambang dan perawatan kesehatan.
Pada pukul 09.30 waktu setempat, indeks acuan S&P/ASX 200 naik 30,20 poin atau 0,48 persen menjadi diperdagangkan di 6.299,10 poin, sementara indeks All Ordinaries yang lebih luas naik 27,70 poin atau 0,43 persen pada 6.408,80 poin.
“Pasar berjangka Asia Pasifik mengikuti indeks Eropa dan AS lebih tinggi,” kata analis pasar CMC Markets, Michael McCarthy.
“Semalam Gedung Putih mengumumkan perjanjian dengan Meksiko tentang pakta perdagangan untuk menggantikan Perjanjian Perdagangan Bebas Amerika Utara (NAFTA).” Menurut McCarthy, “para investor AS menganggap ini sebagai pengumuman yang positif, mengirimkan indeks-indeks utama ke level tertinggi sepanjang waktu.”Di sektor keuangan, bank-bank besar Australia melonjak dengan Commonwealth Bank naik 1,24 persen, Westpac Bank naik 1,84 persen, National Australia Bank naik 1,12 persen dan ANZ naik 1,02 persen.
Baca Juga:
Saham-saham pertambangan sebagian besar positif, dengan BHP naik 0,76 persen, Rio Tinto naik 0,76 persen dan Fortescue Metals naik 1,65 persen, namun penambangn emas Newcrest turun 0,23 persen.
Saham-saham produsen minyak dan gas beragam, dengan Woodside Petroleum naik 0,58 persen, Oil Search naik 0,34 persen dan Santos turun 0,74 persen.
Jaringan supermarket terbesar di Australia bervariasi dengan Wesfarmers naik 0,23 persen dan Woolworth turun 0,21 persen.
Sementara raksasa telekomunikasi Telstra turun 0,77 persen, maskapai nasional Qantas terangkat 0,55 persen dan perusahaan biomedis CSL menguat 0,33 persen.
(pep)