Saham Twitter Melonjak 15, 47 Persen Saat Wall Street Menguat

- Pewarta

Jumat, 26 Oktober 2018 - 06:18 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Mediaemiten.com, New York – Saham-saham di Wall Street lebih tinggi pada akhir perdagangan Jumat pagi (26/10/2018), berbalik naik atau rebound dari aksi jual sesi sebelumnya karena investor mencerna beberapa laporan laba perusahaan kuartal ketiga serta data ekonomi utama, termasuk di antaranya Twitter dan Tesla yang bukukan laba hingga sahamnya melonjak.

Indeks Dow Jones Industrial Average meningkat 401,13 poin atau 1,63 persen, menjadi ditutup di 24.984,55 poin.

Indeks S&P 500 naik 49,47 poin atau 1,86 persen, menjadi berakhir di 2.705,57 poin.

Indeks Komposit Nasdaq bertambah 209,93 poin atau 2,95 persen, menjadi 7.318,34 poin.

Saham Microsoft melonjak 5,84 persen pada Kamis (25/10) setelah perusahaan melaporkan hasil yang lebih baik dari perkiraan pada Rabu (24/10) setelah bel penutupan perdagangan.

Laba per saham dilusian Microsoft mencapai 1,14 dolar AS dan pendapatannya mencapai 29,08 miliar dolar AS, keduanya melampaui ekspektasi para analis.

Tesla melaporkan laba kuartal ketiga yang mengejutkan pasar. Produsen mobil listrik ini melaporkan pendapatan sebesar 6,82 miliar dolar AS dan laba per saham 2,9 dolar AS. Saham perusahaan melonjak 9,14 persen menjadi 314,86 dolar AS pada penutupan perdagangan.

Saham Twitter melonjak 15,47 persen setelah melaporkan laba dan pendapatan yang lebih tinggi dari perkiraan. Untuk kuartal ketiga, perusahaan mencatat laba per saham 21 sen AS dan pendapatan 758 juta dolar AS, jauh melebihi ekspektasi para analis.

Di sisi ekonomi, jumlah orang Amerika yang mengajukan tunjangan pengangguran meningkat pekan lalu, menurut Departemen Tenaga Kerja AS.

Dalam pekan yang berakhir 20 Oktober, angka pendahuluan untuk klaim awal yang disesuaikan secara musiman mencapai 215.000, meningkat 5.000 dari tingkat tidak direvisi pekan sebelumnya sebesar 210.000. Rata-rata pergerakan empat minggu mencapai 211.750, tidak berubah dari rata-rata yang direvisi minggu sebelumnya yaitu 211.750.

Defisit perdagangan AS dalam barang-barang melebar untuk bulan keempat berturut-turut pada September, membawanya ke defisit 76 miliar dolar AS, menurut Departemen Perdagangan AS.

Rilisbisnis.com mendukung program publikasi press release di media khusus ekonomi & bisnis untuk memulihankan citra yang kurang baik ataupun untuk meningkatan reputasi para pebisnis/entrepreneur, korporasi, institusi ataupun merek/brand produk.

Departemen itu mengatakan ekspor barang-barang AS untuk September mencapai 141,0 miliar dolar AS, 2,5 miliar dolar AS lebih banyak daripada ekspor Agustus. Sementara itu, impor barang-barang untuk September mencapai 217,0 miliar dolar AS, 3,1 miliar dolar AS lebih besar dari impor Agustus. Demikian laporan yang dikutip Xinhua. (pep)

Berita Terkait

Reputation Management dan Image Restoration (Pemulihan Citra) dengan Implementasi Publikasi Press Release
Mantan Direktur Utama PT Indofarma Tbk Arief Pramuhanto Didakwa Rugikan Keuangan Negara Rp377,49 Miliar
BRI Siapkan Rp32,8 Triliun untuk Lebaran, Pastikan Kebutuhan Uang Tunai Masyarakat Terpenuhi Hingga Pelosok
Bulan Ramadhan adalah Kesempatan untuk Meraih Ampunan dan Pahala, Selamat Beribadah Puasa
Tak Sesuai dengan Prosedur, Pembiayaan Lembaga Ekspor Indonesia (LPEI) ke PT DST dan PT MIF
Ingatkan Para Pimpinan TNI-Polri, Presiden Prabowo Subianto: Rakyat Menuntut Dedikasi yang Tinggi
Jangan Lewatkan! BRI UMKM EXPO(RT) & Microfinance Outlook 2025 Digelar 30 Januari – 2 Februari di ICE BSD
Indonesia Negara Kaya, Prabowo Subianto Ungkap Indonesia Mampu Bangkit dengan Disiplin dan Efisien

Berita Terkait

Rabu, 19 Maret 2025 - 10:59 WIB

Reputation Management dan Image Restoration (Pemulihan Citra) dengan Implementasi Publikasi Press Release

Senin, 10 Maret 2025 - 12:04 WIB

BRI Siapkan Rp32,8 Triliun untuk Lebaran, Pastikan Kebutuhan Uang Tunai Masyarakat Terpenuhi Hingga Pelosok

Sabtu, 1 Maret 2025 - 11:11 WIB

Bulan Ramadhan adalah Kesempatan untuk Meraih Ampunan dan Pahala, Selamat Beribadah Puasa

Senin, 3 Februari 2025 - 10:08 WIB

Tak Sesuai dengan Prosedur, Pembiayaan Lembaga Ekspor Indonesia (LPEI) ke PT DST dan PT MIF

Sabtu, 1 Februari 2025 - 10:42 WIB

Ingatkan Para Pimpinan TNI-Polri, Presiden Prabowo Subianto: Rakyat Menuntut Dedikasi yang Tinggi

Berita Terbaru