Pengusaha Harus Kreatif Hadapi Menguatnya Dolar AS

- Pewarta

Jumat, 7 September 2018 - 03:56 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Mediaemiten.com, Pekalongan – Kamar Dagang Indonesia Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah, mengingatkan pengusaha agar kreatif dan inovatif untuk menyiasati menguatnya dolar Amerika Serikat terhadap nilai tukar rupiah agar usahanya tetap berkembang dan keluar dari krisis.

“Kami mempunyai strategi sendiri dengan mengarahkan para pengusaha pada kondisi apapun tetap kreatif, inovatif. Kita sejak krisis moneter pada 1998 dan 2002 itu sudah terbiasa sehingga pengusaha harus inovatif,” kata Ketua Kadin Kabupaten Pekalongan Failasuf.

Ia mengatakan para pengusaha jangan melihat sisi rupiah meski dilihat kenaikan nilai dolar AS saat ini paling cukup tinggi sejak krisis moneter.

“Kita sempat membahas tentang melemahnya nilai tukar rupiah terhadap dolar AS. Akan tetapi kita tetap sepakat harus membangun pikiran yang positif dan tetap semangat,” katanya.

Menurut dia, menguatnya nilai tukar dolar AS terhadap rupiah sangat berpengaruh terhadap harga barang, terutama pada biaya produksi sehingga hal itu berdampak pada nilai jual produk.

Bagi barang impor seperti kain sutra atau benang sutra atau barang lain impor, kata dia, yang sangat berpengaruh terhadap harga dan biaya produksi karena bahan bakunya didatangkan dari luar negeri seperti benang, obat obatan pewarna, dan canting tembaga.

“Jadi, hampir semua berpengaruh terhadap harga produk atau biaya produksi. Hal inilah, jika jangka waktunya lama maka akan memukul pelaku usaha. Kami berharap kondisi krisis ini hanya berlangsung singkat sehingga stok barang dari pembelian masa lalu dapat digunakan sekarang,” katanya.

Ia mengatakan saat ini kondisi penjualan batik belum begitu turun meski pada musim haji melemah.

“Kendati demikian, apapun keadaanya semua harus optimistis bahwa sebagai pengusaha tidak boleh patah semangat. Selain itu tak boleh melemah atau berpikir negatif tetapi harus tetap berpandangan ekonomi akan cepat membaik sehingga usaha tetap berjalan,” katanya. (kut)

Berita Terkait

BRI Siapkan Rp32,8 Triliun untuk Lebaran, Pastikan Kebutuhan Uang Tunai Masyarakat Terpenuhi Hingga Pelosok
Bulan Ramadhan adalah Kesempatan untuk Meraih Ampunan dan Pahala, Selamat Beribadah Puasa
Tak Sesuai dengan Prosedur, Pembiayaan Lembaga Ekspor Indonesia (LPEI) ke PT DST dan PT MIF
Ingatkan Para Pimpinan TNI-Polri, Presiden Prabowo Subianto: Rakyat Menuntut Dedikasi yang Tinggi
Jangan Lewatkan! BRI UMKM EXPO(RT) & Microfinance Outlook 2025 Digelar 30 Januari – 2 Februari di ICE BSD
Indonesia Negara Kaya, Prabowo Subianto Ungkap Indonesia Mampu Bangkit dengan Disiplin dan Efisien
Bahas Hubungan Bilateral, Prabowo Subianto dan Anwar Ibrahim Bertemu di Rumah Tangsi Malaysia
Bangun 1 Juta Rumah untuk Rakyat, Presiden Prabowo Subianto Berhasil Gaet Investor Qatar

Berita Terkait

Senin, 10 Maret 2025 - 12:04 WIB

BRI Siapkan Rp32,8 Triliun untuk Lebaran, Pastikan Kebutuhan Uang Tunai Masyarakat Terpenuhi Hingga Pelosok

Sabtu, 1 Maret 2025 - 11:11 WIB

Bulan Ramadhan adalah Kesempatan untuk Meraih Ampunan dan Pahala, Selamat Beribadah Puasa

Senin, 3 Februari 2025 - 10:08 WIB

Tak Sesuai dengan Prosedur, Pembiayaan Lembaga Ekspor Indonesia (LPEI) ke PT DST dan PT MIF

Sabtu, 1 Februari 2025 - 10:42 WIB

Ingatkan Para Pimpinan TNI-Polri, Presiden Prabowo Subianto: Rakyat Menuntut Dedikasi yang Tinggi

Rabu, 29 Januari 2025 - 14:24 WIB

Jangan Lewatkan! BRI UMKM EXPO(RT) & Microfinance Outlook 2025 Digelar 30 Januari – 2 Februari di ICE BSD

Berita Terbaru