PHE Matangkan Rencana IPO

- Pewarta

Selasa, 12 September 2023 - 20:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto ilustasi: PT Pertamina Hulu Energi (PHE)/IST.

Foto ilustasi: PT Pertamina Hulu Energi (PHE)/IST.

MEDIA EMITEN – PT Pertamina Hulu Energi (PHE) , subholding upstream Pertamina, memaangkan rencana untuk melakukan penawaran umum perdana (initial public offering/IPO) saham.

PHE berencana melakukan IPO dengan target dana sekitar US$ 1,36 miliar atau sekitar Rp 20 triliun dengan melepas sekitar 10-15% sahamnya ke publik. Keputusan ini diambil untuk merespons isu transisi ke energi baru terbarukan (EBT), yang membutuhkan kombinasi kebijakan dan modal untuk terealisasi.

Corporate Secretary PHE, Arya Dwi Paramita, menjelaskan beberapa langkah strategis yang sedang dijalankan oleh perusahaan tersebut.

Dalam keterangannya, Selasa 12 September 2023, disebukan PHE telah memutuskan untuk mengelola baseline produksinya, meningkatkan pertumbuhan produksi melalui rencana kerja dan merger serta akuisisi, serta meningkatkan pertumbuhan cadangan dan sumber daya.

PHE, kata dia, akan menambahkan 10% participating interest di Irak, melakukan akuisisi wilayah kerja di East Natuna, Bunga, dan Peri Mahakam, memperpanjang kontrak Menzel Ledjmet Nord (MLN) di Aljazair, serta melakukan perjanjian pembelian kepemilikan Blok Masela.

Selama dua tahun menjadi koordinator wilayah kerja hulu migas Pertamina, PHE telah mencatatkan kinerja positif . Tahun lalu, produksi migas PHE tumbuh sebesar 7,89% (YoY), dengan laba bersih mencapai US$ 4,67 miliar.

Ia menjelaskan kontribusi positif PHE dalam pengembangan migas dalam negeri, termasuk peningkatan produksi minyak dan gas. Hingga saat ini, PHE telah merealisasikan pengeboran 431 sumur pengembangan, 442 kerja ulang pindah lapisan, dan 18.514 layanan perbaikan sumur.

PHE juga mencapai tingkat keberhasilan 100% dalam bidang eksplorasi dengan temuan sumber daya 2C sebesar 118 juta barel minyak ekuivalen (MBOE) dan mencapai temuan sumber daya 2C sebesar 345,4 MBOE pada tahun 2022.

Pembentukan subholding upstream Pertamina telah memberikan nilai tambah bagi perusahaan ini, memungkinkan sinergi operasional tanpa batas dan integrasi pengembangan wilayah kerja yang berdekatan. Hal ini juga membuka peluang untuk aliansi strategis dengan perusahaan jasa di bawahnya.

Berita Terkait

Reputation Management dan Image Restoration (Pemulihan Citra) dengan Implementasi Publikasi Press Release
Mantan Direktur Utama PT Indofarma Tbk Arief Pramuhanto Didakwa Rugikan Keuangan Negara Rp377,49 Miliar
BRI Siapkan Rp32,8 Triliun untuk Lebaran, Pastikan Kebutuhan Uang Tunai Masyarakat Terpenuhi Hingga Pelosok
Bulan Ramadhan adalah Kesempatan untuk Meraih Ampunan dan Pahala, Selamat Beribadah Puasa
Tak Sesuai dengan Prosedur, Pembiayaan Lembaga Ekspor Indonesia (LPEI) ke PT DST dan PT MIF
Ingatkan Para Pimpinan TNI-Polri, Presiden Prabowo Subianto: Rakyat Menuntut Dedikasi yang Tinggi
Jangan Lewatkan! BRI UMKM EXPO(RT) & Microfinance Outlook 2025 Digelar 30 Januari – 2 Februari di ICE BSD
Indonesia Negara Kaya, Prabowo Subianto Ungkap Indonesia Mampu Bangkit dengan Disiplin dan Efisien

Berita Terkait

Rabu, 19 Maret 2025 - 10:59 WIB

Reputation Management dan Image Restoration (Pemulihan Citra) dengan Implementasi Publikasi Press Release

Senin, 10 Maret 2025 - 12:04 WIB

BRI Siapkan Rp32,8 Triliun untuk Lebaran, Pastikan Kebutuhan Uang Tunai Masyarakat Terpenuhi Hingga Pelosok

Sabtu, 1 Maret 2025 - 11:11 WIB

Bulan Ramadhan adalah Kesempatan untuk Meraih Ampunan dan Pahala, Selamat Beribadah Puasa

Senin, 3 Februari 2025 - 10:08 WIB

Tak Sesuai dengan Prosedur, Pembiayaan Lembaga Ekspor Indonesia (LPEI) ke PT DST dan PT MIF

Sabtu, 1 Februari 2025 - 10:42 WIB

Ingatkan Para Pimpinan TNI-Polri, Presiden Prabowo Subianto: Rakyat Menuntut Dedikasi yang Tinggi

Berita Terbaru