MEDIA EMITEN – PT OBMD Drilchem Tbk (OBMD) mencatatkan laba bersih sebesar Rp24,657 miliar pada semester I 2023, atau naik 84,6% dibanding periode sama tahun 2022 yang tercatat sebesar Rp13,234 miliar.
Berdasarkan laporan keuangan semester I 2023 emiten bahan kimia pengeboran migas yang diunggah pada laman Bursa Efek Indonesia (BEI), Rabu 30 Agustus 2023, penjualan bersih OBMD meningkat 49,09% secara tahunan menjadi Rp82,542 miliar pada akhir Juni 2023.
Penopangnya, penjualan produk ke Oil and Nutural Gas Corporation Ltd melonjak 191,6% menjadi US$35,125 juta. Selain itu, penjualan ke Baroid Indonesia melambung 188% menjadi US$ 28,811 juta.
Namun beban pokok penjualan membengkak 134,3% secara tahunan menjadi US$ 8,338 juta pada akhir Juni 2023. Tapi laba kotor tetap terkerek 41,1% menjadi Rp74,203 miliar.
Baca Juga:
Mendorong UMKM Naik Kelas dan Go Global, Pemerintah Apresiasi Keberpihakan BRI
Sebanyak 3 Anggota Bursa Siap untuk Fasilitasi Transaksi Short Selling, Termasuk Mandiri Sekuritas
Elon Musk Tawar Perusahaan pada Harga 97,4 Miliar Dolar AS, Begini Respons CEO OpenAI Sam Altman
Sementara itu, jumlah kewajiban berkurang 3,4% dibanding akhir tahun 2022 menjadi Rp19,069 miliar pada akhir Juni 2023.
Pada sisi lain, total ekuitas bertambah 22,7% dibanding akhir tahun 2022 menjadi Rp135,44 miliar pada akhir Juni 2023.