MEDIA EMITEN – PT Bursa Efek Indonesia (BEI) memasukan efek bersifat ekuitas PT Goto Gojek Tokopedia Tbk (ZGOTO) dalam anggota indek utama yakni IDX30,LQ45 dan IDX80, sebagai hasil evaluasi fast entry atau jalur cepat.
Mengacu pada keterangan resmi BEI, Selasa 31 Mei 2022 bahwa GOTO masuk dalam penghitungan indeks pada indeks-indeks tersebut akan efektif berlaku pada tanggal 8 Juni- Juli 2022.
Dalam daftar konstituen baru IDX30 dan LQ45 GOTO menggantikan efek bersifat ekuitas PT Waskita Karya Tbk (WSKT). Sedangkan pada IDX80, GOTO menggantikan HOKI( PT Buyung Poetra Sembada Tbk).
Untuk diketahui, ada tiga ketentuan atau kriteria yang diberlakukan BEI agar suatu emiten bisa mendapatkan fast entry:
Baca Juga:
BUMN Hadir di INACRAFT 2025: Mendorong UMKM Naik Kelas, Memajukan Ekonomi Kreatif Indonesia
BRI Berhasil Jaga Stabilitas Kinerja, Melalui Keberpihakan Terhadap UMKM dan Ekonomi Kerakyatan
BRI Masuk Jajaran Perusahaan Elite di Kawasan Asia – Pasifik 2025 versi Majalah TIME
- Minimal telah tercatat selama 20 hari Bursa
- Punya kapitalisasi pasar sahan beredar di publik atau free float minimal di peringkat 5 atau 2 persen dari total kapitalisasi pasar free float indeks IDX30
- Memenuhi kriteria dan proses seleksi indeks IDX30 yang ditentukan BEI